Webinar Bulan Bahasa: “Bahasa, Sosial, dan Anak Muda”

Pacitan – Sabtu, 19 Oktober 2024, Himpunan Mahasiswa Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia (HMP IMASIND) sukses menyelenggarakan webinar bertajuk “Bahasa, Sosial, dan Anak Muda”, sebagai bagian dari peringatan Bulan Bahasa. Acara yang diadakan secara daring melalui platform Zoom ini berhasil mengundang antusiasme besar dengan dihadiri oleh sekitar 131 peserta dari berbagai kalangan, termasuk mahasiswa, dosen, serta masyarakat umum.

Webinar yang berlangsung mulai pukul 07:30 hingga 11:00 WIB tersebut bertujuan untuk membahas peran bahasa dalam kehidupan sosial anak muda dan bagaimana bahasa dapat menjadi alat perubahan sosial yang signifikan.

Pemateri pertama, Dr. Asri Bariqoh, S.S., M.Pd., yang merupakan Kaprodi PBSI STKIP PGRI Sampang, memulai sesi dengan menekankan pentingnya penguasaan bahasa dalam membangun hubungan sosial yang positif. “Bahasa bukan hanya alat komunikasi, tetapi juga mencerminkan budaya dan identitas kita,” ungkapnya. Dr. Asri menekankan bahwa bahasa memiliki kekuatan untuk membentuk persepsi, menyatukan masyarakat, dan menjadi cermin bagi nilai-nilai budaya.

Pemateri kedua, Indah Puspitasari, M.Pd., Kepala UPT Pusat Bahasa STKIP PGRI Pacitan, membahas tentang pentingnya bahasa sebagai aset penting bagi mahasiswa di era globalisasi. Ia menekankan bahwa di era multibahasa saat ini, kemampuan berbahasa tidak hanya sebagai keterampilan komunikasi, tetapi sebagai alat untuk memahami budaya dan perspektif yang berbeda. “Mahasiswa harus didorong untuk tidak hanya belajar bahasa, tetapi juga merangkul keragaman yang ada di sekitar mereka. Dengan meningkatkan kapasitas berbahasa, kita membekali diri untuk berkontribusi lebih dalam masyarakat global yang saling terhubung,” ujarnya.

Ketua HMP IMASIND, Qisti Maharani, turut memberikan apresiasi atas terselenggaranya acara ini. “Alhamdulillah, webinar dalam rangka Bulan Bahasa hari ini berjalan dengan lancar. Semoga kegiatan ini dapat menumbuhkan semangat teman-teman, khususnya mahasiswa, untuk lebih mencintai dan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar, di tengah tren penggunaan bahasa yang serba ‘gaul’,” ucapnya.

Webinar ini juga menjadi momentum untuk meningkatkan kesadaran generasi muda akan pentingnya bahasa dalam kehidupan sosial. HMP IMASIND berharap bahwa bahasa bisa digunakan tidak hanya sebagai sarana komunikasi, tetapi juga sebagai alat untuk menyuarakan aspirasi dan memperjuangkan hak-hak kaum muda.

Dengan suksesnya acara ini, HMP IMASIND berkomitmen untuk terus menghadirkan kegiatan-kegiatan yang relevan dan bermanfaat, khususnya dalam konteks bahasa dan sosial, serta mendorong peran aktif mahasiswa dalam memperkaya kemampuan berbahasa mereka.

HUBUNGI KAMI

UPT.PUSKOM & LAB STKIP PGRI PACITAN